Pentingnya Mengatur Posisi Duduk saat Berkendara Jarak Jauh?
Pengaturan yang ergonomis, mulai dari tinggi kursi, jarak dengan setir, hingga posisi tangan dan kaki, membantu Anda tetap fokus tanpa terganggu rasa pegal atau nyeri.
-
Mencegah Cedera
Banyak cedera ringan hingga serius terjadi karena tubuh berada dalam posisi tidak natural saat mengemudi. Misalnya, kaki yang terlalu menekuk atau tangan yang tidak rileks bisa menimbulkan ketegangan otot.
Bahkan, menggenggam setir dengan cara yang salah dapat menyebabkan cedera pergelangan tangan dalam situasi darurat.
Oleh karena itu, penting untuk menggenggam setir pada posisi pukul 9 dan pukul 3, serta menghindari ibu jari menggenggam penuh lingkar kemudi.
-
Mencegah Kelelahan
Dalam perjalanan jauh, pengemudi sering kali mengalami kelelahan yang dapat memicu kondisi berbahaya seperti microsleep.